Gamtala – Dalam upaya pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD),Puskesmas kota melalui bidan desa Gamtala melakukan sosialisasi kepada Kader Kesehatan di Desa mengenai bahaya penyakit ini. Selain memberikan edukasi, bidan desa juga membagikan Abate kepada warga yang memiliki bak mandi dan penampung air, yang berpotensi menjadi tempat bertelur nyamuk Aedes aegypti.
Pemerintah Desa Gamtala turut mendukung dengan mengimbau masyarakat untuk melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan sekitar. Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi risiko berkembangnya nyamuk penyebab DBD.
"Kerja sama antara masyarakat, tenaga kesehatan, dan pemerintah desa sangat penting untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan bebas dari sarang nyamuk."
Warga diharapkan terus aktif menjaga kebersihan lingkungan, memanfaatkan Abate dengan tepat, serta rutin memantau tempat penampungan air agar terhindar dari penyakit.